Adv

 

Potongan vdeo kendaraan roda dua yang terperosok saat jembatan di Desa Nglengkir, Kecamatan Bogorejo tiba tiba ambrol. (Foto : Capture video amatir)

BLORA, PORTALBLORA.COM - Sebuah video amatir milik warga di Kabupaten Blora, Jawa Tengah merekam kejadian kendaraan roda dua terperosok saat melewati jembatan yang mendadak ambrol.

Jembatan sepanjang empat meter itu, tiba tiba ambrol diterjang banjir besar akibat hujan deras selam tiga jam lebih, Rabu (30/11/2022) kemarin.

"Warga yang kemarin terperosok itu pas jembatan itu ambrol, ya Alhamdulillah dia dan anak balitanya selamat namun sepeda motornya terperosok. Akhirnya bersama warga gotong royong mengangkat motornya," kata Lasdi warga setempat.

Sejak kejadian itu warga memberi tanda dengan bambu agar kendaraan tidak melewati jembatan tersebut.

Akibat ambrolnya jembatan itu, jalur penghubung antar dua Desa di Kecamatan Bogorejo putus total.

Kendaraan roda empat yang mau ke pusat Kecamatan Bogorejo, harus memutar sepanjang empat kilometer.

Kapolsek Bogorejo AKP Nur Dwi Edi mengatakan sudah dua hari berturut-turut memantau kejadian banjir di wilayahnya.  

Di Desa Nglengkir ini selain jembatan ambrol ada satu rumah warga yang hampir roboh diterjang banjir.

"Untuk antisipasi warga kita evakuasi, kita pindahkan ditempat sementara yang baru. Takutnya nanti jika terjadi banjir lagi akan roboh," jelasnya.(red)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama